
Apakah kamu sedang bingung karena kartu sim di hp-mu terblokir akibat salah dalam memasukkan kode PIN. Tenang saja! Pada artikel kali ini tulisan receh akan berikan panduan secara lengkap untuk mengatasi masalah tersebut dengan cara membuka kartu sim yang terkunci dengan PUK.
PIN atau personal identification number adalah salah satu fitur mode pengamanan yang berfungsi untuk melindungi Kartu SIM terhadap penggunaan tidak sah. Kode ini akan diminta saat kamu memasukkan Kartu SIM dan menjalankan boot perangkat untuk pertama kalinya.
Kode PIN ini terdiri dari 4 sampai 8 angka yang bisa kamu lihat pada kertas kartu saat pertama kamu beli. Walaupun begitu, ada baiknya untuk mengganti kode PIN bawaan tersebut agar tidak ada yang bisa membukanya dengan mudah selain sang pemilik.

Cara Membuka Kartu SIM yang Terblokir dengan PUK
Apa itu PUK?
PUK / Personal Unblocking Key adalah kode yang digunakan untuk membuka kartu sim terblokir. PUK ini terdiri atas 8 angka dan bisa kamu dapatkan pada kertas operator jaringan Kamu. Tapi jika kamu lupa dan sudah membuang kertas tersebut, kamu bisa ikuti langkah ini.
Dibawah ini tulisan receh akan berikan cara mengetahui kode PUK semua operator. Pastikan kamu tidak salah dalam memasukkan nomor PUK agar kartu tidak terblokir selamanya.
1. Cara Mengetahui Kode PUK AXIS
Silahkan hubungi 888 (gratis) dan tanyakan ke customer servis berapa kode PUK kartu SIM yang kamu gunakan. Jika ditanyakan ICCID, maka bacakan deretan nomor yang tertera dibelakang Simcard yang kamu gunakan.
2. Cara Mengetahui Kode PUK XL AXIATA
Untuk mengetahui kode puk kartu XL bisa kamu lakukan dengan beberapa cara sebagai berikut:
- Dengan cara dial *123# lalu pilih ‘MyInfo’ dan pilih ‘PUK’
- Melalui situs resmi XL di xl.co.id lalu masuk ke menu Info umum & bantuan > PUK > ikuti petunjuk selanjutnya
- Menggunakan aplikasi MyXL > Info & Bantuan > PUK > Ikuti petunjuk selanjutnya
- Kamu juga bisa mengetahui kode PUK dengan mengirimkan pesan PUK dan kirim ke 123 (Khusus untuk nomor Pascabayar)
- Terakhir jika semua cara diatas tidak bisa dilakukan, kamu bisa Hubungi layanan pelanggan Xl secara langsung di 817.
3. Cara Mengetahui Kode PUK INDOSAT
Kode PUK Indosat biasanya terdapat pada kertas kartu perdana yang didapatkan saat pertama kali kamu beli di konter. Namun jika terlanjur membuang kertas tersebut kamu bisa mengetahui kode PUK Indosat dengan cara menghubungi CS operator melalui 100 (berbayar).
Kabar baiknya, ada alternatif kode PUK indosat uang bisa digunakan untuk membuka kartu SIM yang terkunci. Masukan angka 12345678 untuk membuka kembali kartu sim yang terkunci. Dibeberapa kasus, kode tersebut sukses mengatasi masalah kartu sim yang terkunci.
4. Cara Mengetahui Kode PUK Telkomsel
Untuk mengetahui kode PUK kartu Telkomsel kamu bisa menghubungi layanan pelanggan di 155 secara Gratis atau 188 (berbayar).
Selain itu Kamu juga bisa menghubungi *116# OK/Yes. Selanjutnya pilih PUK,GPRS,SLI kemudian pilih PUK. Nanti akan diminta memasukkan nomor MSISDN, masukan saja nomor Telkomsel kamu. Selanjutnya masukkan 16 angka yang terdapat di belakang kartu.
5. Cara Mengetahui Kode PUK Kartu THREE
Sama seperti Axis, kamu hanya bisa mengetahui kode PUK kartu three melalui call center dengan menghubungi 123 (gratis).
Silahkan tanyakan nomor PUK kartu sim yang kamu gunakan ke customer service dan jika ditanyakan nomor ICCID silahkan berikan nomor yang tertera dibelakang Simcard kamu.
Nah mungkin itu saja artikel kali ini mengenai cara membuka kartu sim yang terkunci dengan PUK. Kode PUK setiap operator akan berbeda-beda, maka pastikan kamu memasukkan kode PUK yang benar agar kartu SIM kamu tidak terblokir permanen.